Loading image
Images Images Images Images Images Images
19 September 2024

PELEPASAN ALUMNI GELOMBANG III FAKULTAS FARMASI UNIVERSITAS MULAWARMAN

Samarinda, 18 September 2024 Fakultas Farmasi Universitas Mulawarman melaksanakan pelepasan alumni gelombang III, Pelepasan alumni tersebut di laksanankan di ruang serbaguna rektorat lantai 4, dengan jumlah 138 Peserta pelepasan alumni gelombang III, yang terdiri dari Program Studi DIII sebanyak 10 orang, Program Studi Sarjana Farmasi Umum dan Klinis sebanyak 49 Orang dan Program Studi Apoteker Sebanyak 79 Orang.

Dalam sambutannya, Dr. apt. Hadi Kuncoro, M.Farm. selaku Dekan Fakultas Farmasi Universitas mulawarman mengingatkan kepada seluruh lulusan Fakultas Farmasi Universitas Mulawarman terkait kemajuan teknologi informasi dan penggunaan kecerdasan buatan atau AI, serta kemampuan lulusan untuk mampu beradaptasi dengan kemajuan teknologi yang ada. Di era digital ini, teknologi informasi dan kecerdasan buatan telah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan kita sehari-hari. Di bidang farmasi, teknologi, Kemajuan teknologi dan Penggunaan AI seperti Chat GPT, Chat BOT, Google Gemini atau Microsoft COPILOT telah membawa perubahan besar, mulai dari penelitian dan pengembangan obat, hingga pelayanan kesehatan yang lebih efisien dan akurat.

Dr. apt. Hadi Kuncoro, M.Farm. juga berharap , dengan bekal ilmu yang telah diperoleh selama di bangku kuliah, serta kemampuan untuk beradaptasi dengan kemajuan teknologi, para alumni akan mampu memberikan kontribusi yang signifikan bagi masyarakat dan dunia kesehatan. Buat para Alumni berikanlah manfaat dan dampak signifikan dalam kehidupan bermasyarakat. Terimalah Perbedaan, Terimalah Perubahan dan selalu bersiap untuk menghadapi dengan meningkatkan kapasitas diri dalam berbagai kesempatan.

Dan sebagai penutup Dekan Fakultas Farmasi secara pribadi bersama seluruh unsur pimpinan, Pengajar dan tenaga kependidikan mengucapkan selamat yudisium yang telah dijalankan dan tinggal menunggu proses wisuda yang seyogyanya akan dilaksanakan pada 21 September 2024, Dekan Fakultas Farmasi juga menyampaikan permohonan maaf yang sebesar besarnya jika selama masa Pendidikan fasilitas sarana dan prasarana pendukung masih belum maksimal, dan tentunya ini menjadi perhatian kami untuk bisa meningkatkan kualitas Pendidikan kefarmasian di Fakultas Farmasi Universitas Mulawarman sehingga terus mampu menghasilkan lulusan Farmasi yang berkualitas dan mampu bersaing secara global.

Loading image
Loading image Loading image